Memanjakan Mata di Pantai Popoh Tulungagung


Saat berkunjung ke Tulungagung, pastikan diri Anda untuk mampir ke salah satu objek wisata andalan kabupaten ini. Iya, dialah Pantai Popoh. Sebuah pantai yang berjarak kurang lebih 30 km dari pusat kota Tulungagung tersebut, menawarkan eksotisme yang tidak kalah memesona dengan pantai-pantai lainnya di Jawa Timur. 

Panorama Pantai Popoh, Tuluangagung.

Dengan pemandangan laut lepas yang memesona, Anda dapat menjadikan berwisata di Pantai Popoh sebagai ajang refreshing untuk melepaskan penat dari rutinitas sehari-hari. Untuk menikmati pesona Pantai Popoh, Anda dapat mendaki bukit. Tentunya, stamina Anda juga harus cukup kuat, mengingat untuk sampai di pucak bukit tersebut ada banyak anak tangga yang harus Anda taklukkan.

Wisata Kuliner di Pantai Popoh
Di Pantai Popoh, ada sebuah warung makan yang begitu tersohor. Bagi wisatawan, tentunya berkunjung ke pantai Popoh tidak lengkap tanpa mencicipi hidangan dari warung makan yang terkenal tersebut. Warung makan yang menyediakan beragam olahan seafood ini bernama Warung Mak Yah. Karena kelezatan masakannya, warung ini selau ramai pengunjung.
Menu favorit di Warung Mak Yah ialah olahan udang dan kepiting asam manis yang tentunya memiliki citarasa tinggi. Adapun yang menjadikan makanan di Warung Mak Yah spesial adalah cara memasaknya yang masih tradisional. Dengan menggunakan tunggu tradisonal untuk memasak serta rempah-rempah dan bumbu masakan yang khas, Warung Mak Yah senantiasa membuat ketagihan pengungunjung yang datang. Tidak hanya udang dan kepiting asam manis, Warung Mak Yah juga tersohor dengan kedahsyatan sambal bledeknya. Sambal bledek yang jika di artikan dalam bahasa Indonesia berarti sambal petir ini memiliki sensasi pedas di lidah sehingga kepedasan tersebut laksana sambaran petir.

Akses Jalan
Untuk menuju Pantai Popoh, Anda harus menempuh perjalanan kurang lebih 30 km dari pusat kota Tulungagung. Tidak perlu khawatir, akses jalan menuju pantai ini sudah bagus dengan jalanan yang beraspal. Namun Anda juga harus berhati-hati karena jalan menuju pantai ini berkelok-kelok.

Adapun rute perjalan yang dapat Anda tempuh untuk menuju Pantai Popoh terdiri dari dua pilihan. Pertama, jika Anda berasal dari arah Mojokerto Anda dapat melakukan perjalanan dengan melewati Jombang, Kertososno, Kediri dan Tulungagung. Kedua, jika Anda datang dari arah Kota Malang, maka rute yang akan Anda tempuh ialah Kepanjen, Wlingi, Blitar dan Tulungagung.

Belanja Souvenir
Pantai yang sudah lama dikelola ini juga menyediakan berbagai souvenir untuk dibawa pulang sebagai buah tangan. Kios-kios souvenir tersebut terletak tidak jauh dari Warung Mak Yah. Di kios-kios tersebut, Anda dapat membeli beragam kerajinan dan cinderamata khas Kabupaten Tulungagung.

Di tempat ini, berbagai pernak-pernik serta T-Shirt bertema Pantai Popoh juga dijual dengan harga yang cukup terjangkau. Tidak hanya itu, kerajinan berupa olahan dan hiasan dari benda-benda laut juga dapat Anda temukan di tempat ini.

Fasilitas di Pantai Popoh
Saat berkunjung ke pantai ini, Anda tidak perlu khawatir karena beragam fasilitas tersedia dengan cukup lengkap. Sarana ibadah berupa mushola, area parkir, tempat makan, toko-toko souvenir hingga penginapan sudah tersedia di sekitar area pantai.
Jika Anda memutuskan untuk menikmati pesona Pantai Popoh dengan lebih lama, Anda dapat menginap di beberapa penginapan di dekat panai. Di antaranya yaitu Hotel Sutera Bina Samudra dan Hotel Popoh Indah. Untuk memudahkan reservasi, Ada dapat memesan terlebih dahulu kamar hotel secara online dengan mangakses salah satu online booking yang cukup populer yakni Agoda.

Harga Tiket Masuk
Pantai Popoh memang sangat menarik untuk dikunjungi. Selain berwisata dengan keindahan alamnya, pengunjung dapat berwisata kuliner dengan menikamti hidangan khas di tempat ini. Untuk memasuki kawasan wisata Pantai Popoh, Anda hanya diminta membayar tiket masuk dengan tarif Rp 3.000/orang. Sangat terjangkau bukan? Dan jika Anda membawa kendaraan pribadi, Anda juga akan dikenakan sejumlah uang untuk biaya parkir kendaraan.